Selasa, 23 Oktober 2012

Jabar Targetkan Juara Umum Peparnas


Catatan Jurnalis  - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan berharap kontingen Jabar mampu meraih gelar juara umum untuk kelima kalinya pada Pekan Paralympic Nasional (Peparnas).
"Dan diharapkan pada tahun 2012 ini mampu meraih gelar Juara Umum untuk kelima kalinya," kata Ahmad Heryawan di Aula Timur Gedung Sate, Bandung, Selasa, saat melepas kontingen Jabar untuk Peparnas XIV yang akan berlangsung di Pekanbaru Riau, 7-13 Oktober 2012. Sejak Peparnas pertama kali digelar tahun 1957, Jawa Barat sudah pernah menjadi Juara Umum sebanyak empat kali, yakni tahun 1964, 1969, 1998 dan tahun 2004.
Untuk mencapai target tersebut, kata Gubernur, pemerintah provinsi telah memberi dukungan penuh termasuk menyiapkan bonus bagi atlet usai bertanding. "Kita sudah siapkan pembiayaan, dari mulai persiapan, pelatihan hingga penyelanggaraan di Pekanbaru Riau, bahkan untuk bonus pun sudah disiapkan. Untuk itu saya berharap para atlet paralimpik Jawa Barat berkonsentrasi penuh untuk meraih yang terbaik, meraih prestasi juara," katanya.
Kontingen Jawa Barat untuk Peparnas kali ini berjumlah 142 orang, yang terdiri atas 21 atlet putri, 79 atlet putra  dan pendamping sebanyak 42 orang.
Lebih lanjut Heryawan mengatakan, dukungan bagi pembinaan dan anggaran menjadi perhatian untuk mendorong meningkatkan prestasi olahraga di Jawa Barat. "Prestasi di PON yang usai kemarin di Pekanbaru Riau menunjukan peningkatan raihan prestasi Jawa Barat yang menduduki posisi runner-up, atau naik setingkat dari posisi sebelumnya sebagai juara III.
Sementara itu, Ketua National Paralympik Committee Indonesia (NPCI) Jawa Barat Sutisna Ruswandi mengatakan, pada Peparnas XIV ini, Kontingen Jawa Barat mengikuti 10 cabang olahraga, yakni atletik dengan 43 atlet, renang 9 atlet, bulutangkis 8 atlet, tenis meja 15 atlet, angkat berat 5 atlet, catur 5 atlet, tenis lapangan 5 atlet, bola voli duduk 12 atlet, futsal 6 atlet dan ten pin bowling dengan 2 atlet. Jumlah atlet keseluruhan 100 orang. Sutisna menuturkan, kontingan tersebut didukung 42 pendamping, baik itu manajer, pelatih, asisten pelatih dan ofisial. (Deden. GP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Catatan Jurnalis - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger